Spot Foto Taman Sari Kota Banda Aceh Yang Cantik Dan Menawan

Halo sobat travellers gimana kabarnya hari ini? sudah siap mendapatkan rekomendasi spot foto terbaik yang ada di tempat wisata di seluruh Indonesia?. Baiklah pada kesempatan kali ini Dankov-theme akan memberikan kalian informasi seputar spot foto terbaik dari tempat wisata yang ada di Kota Banda Aceh. Tepatnya spot foto wisata Taman Sari.

Objek wisata Taman Sari, Banda Aceh. Merupakan salah satu tempat wisata alternatif yang bisa dikunjungi oleh siapa saja tanpa dipungut biaya masuk sedikitpun. Taman ini merupakan bagian dari fasilitas umum dari pemerintahan Kota Banda Aceh yang dikelola dengan sangat baik dan benar.

Wisata ini juga merupakan area terbuka yang menyediakan sangat banyak fasilitas unggulan didalamnya. Misalnya saja trek jogging yang rapi dan aman, kemudian tempat bermian anak dengan berbagai wahana menarik. Lalu taman ini juga menyediakan fasilitas layanan internet gratis yang bisa dinikmati oleh seluruh masyarakat Banda Aceh. Lalu spot foto terbaik mana sajakah yang menarik untuk dijadikan sebagai objek berswafoto? simak pembahasannya berikut ini.

Spot Foto Taman Sari, Banda Aceh

Baiklah pada kesempatan kali ini tentu saya akan memberikan beberapa rekomendasi spot foto terbaik yang bisa kalian ambil di tempat ini. Berikut rekomendasinya.

Spot Foto Taman Sari

Pada bagian pintu masuk saja, kita sudah disuguhkan dengan tampilan bangunan yang sangat menawan. Bangunan pintu masuk Taman Sari cukup ikonik dengan sebuah tulisan ‘Bustanussalatin’. Dari sini saja kita sudah bisa memanfaatkan bangunan pintu masuk ini sebagai salah satu spot foto di wisata Taman Sari.

Mulai dari trotoar jalan yang lebar, trotoar ini dihiasai dengan lampu taman yang cantik dan dibuat berjejer. Ide foto pertama bisa kalian lakukan dengan menggunakan kamera secara rendah dan kalian bisa memanfaatkan tiang lampu taman sebagai tempat untuk bergaya. Hasilnya akan terlihat sebuah foto street potrait yang keren dengan latar belakang trotoar yang rapi. Selain itu pun kalian bisa berpose candid dan menghasilkan sebuah foto street fotography yang keren.

Selanjutnya pada bagian depan pintu masuk. kalian bisa memasang kamera dengan lebih rendah dan jarak yang lebih jauh. Fungsinya adalah mendapatkan seluruh tampilan bangunan pintu masuk yang ikonik. Kalian bisa berpose sesuai yang kalian inginkan. Hasilnya kalian akan terlihat berada di sebuah tempat yang sangat megah dengan bangunan yang menjulang tinggi.

Rekomendasi gadget keren untuk berfoto : blacksattacompany.com

Spot Foto Taman Sari

Memasuki bagian dalam taman, masih sangat banyak sekali spot foto taman sari yang menarik untuk dijelajahi. Misalnya saja pada salah satu area bermain anak, yaitu perosotan dengan bangunan yang cukup tinggi dan terdapat susunan batu yang menarik untuk di jadikan latar belakang foto yang bagus. Idenya adalah kalian bisa memanfaatkan tempat ini dengan berdiri di atas bangunan tertinggi yang berada di tumpukan batu. Kalian bisa berpose seperti seolah sedang berada di sebuah bangunan yang tinggi dengan pemandangan yang asri. Angle foto yang baik sangat dibutuhkan dalam pengambilan foto kali ini.

Spot foto Taman Sari yang berikutnya adalah mungkin kalian bisa mengunjungi salah satu tempat beristirahat yang keren ini. Tempat duduk terbuat dari cor an semen yang menghadirkan kesan industrial yang keren. Kalian bisa memanfaatkan spot ini untuk menghadirkan foto yang vintage atau bisa juga berpose candid dengan pengambilan foto dari bagian depan atau samping objek yang pastinya akan menghadirkan sebuah karya street fotography yang mengagumkan.

Eksplor wisata indonesia : eksplorewisata.com

Sekian beberapa rekomendasi seputar spot foto di wisata Taman Sari, Banda Aceh yang bisa banget kamu kunjungi kapan pun. Nantikan informasi spot foto tempat wisata menarik lainnya hanya di Dankov-theme.com.

Spot Foto Museum Tsunami Aceh Yang Bersejarah

Museum tsunami Aceh

Halo sobat travellers, selamat datang kembali di website Dankov-theme.com. Seperti biasa pada laman website ini kami akan membagikan sejumlah tips dan trik untuk mencari berbagai spot foto yang menarik untuk diabadikan menggunakan kamera kalian. Berbagai tempat wisata di seluruh kota di Indonesia akan menjadi latar foto dan akan kami rekomendasikan spot-spot menariknya.

Bisa jadi salah satu dari tempat wisata yang kami bahas suatu saat akan menjadi tempat yang akan kalian kunjungi. Sehingga kalian tidak perlu bingung lagi untuk mencari spot foto terbaik dari tempat tersebut.

Pada kesempatan kali ini kami akan mengajak kalian untuk mengunjungi sebuah tempat wisata ikonik di Kota Banda Aceh. Tempat ini merupakan tempat bersejarah yang menjadi saksi bisu tragedi dahsyat yang menimpa Aceh pada tahun 2004 silam. Ya, tempat yang akan kita kunjungi adalah Museum Tsunami Aceh.

Museum mewah dan megah ini didesain oleh mantan Gubernur Jawa Barat yaitu Ridwan Kamil. Ridwan Kamil berhasil menjadi pemenang pada sayembara desain internasional yang diadakan pada saat itu untuk merancang bangunan bersejarah ini.

Rekomendasi tempat wisata : eksplorewisata.com

Museum ini dibangun sebagai simbol untuk mengenang para korban bencana dahsyat tersebut. Selain itu museum tsunami Aceh awalnya dibangun juga untuk berjaga-jaga apabila suatu saat terjadi hal serupa kembali. Museum ini bisa dijadikan sebagai tempat penampungan sementara dengan area yang sangat luas dan aman.

Kini Museum Tsunami Aceh menjadi salah satu tempat wisata sejarah yang ikonik di Kota Banda Aceh. Tempat ini juga menyimpan berbagai koleksi unik dan menarik yang bisa kita eksplor dan sebagai pembelajaran untuk mengetahui bagaimana sejarah yang terjadi pada tahun 2004 dan bagaimana Aceh di bangun kembali pada masa-masa sulit tersebut.

Berita daerah terupdate : updatedaerah.com

Pada Museum Tsunami Aceh banyak sekali kegiatan yang bisa kalian lakukan di tempat ini, terutama untuk spot foto di museum ini menyediakan banyak sekali spot terbaik untuk mengambil moment berharga di sini.

Saat sampai di depan pintu masuk museum kalian bisa menjadikan tulisan Museum Tsunai Aceh sebagai salah satu spot foto yang bagus. Kemudian masuk ke dalam halaman dari museum, kalian juga bisa berfoto cantik dengan latar belakang gedung museum yang mewah dan elegant.

Spot Foto MuseumJembatan the light of god

Spot foto museum berikutnya adalah pada sebuah lorong jembatan yang menuju ke dalam ruangan museum. Jembatan ini diberi nama The Light of God, jembatan ini memiliki arti yang mendalam yang akan membuat siapa saja yang melewatinya dapat merasakan emosi dari para korban yang dikenang di tempat ini.

kamera Terbaik Untuk Hunting foto : Kisi Kamera

Pada dasarnya jembatan ini memiliki pencahayaan yang redup yang sengaja di buat seperti itu. Spot terbaik yang bisa kalian ambil untuk berfoto adalah berdiri di antara jembatan dan berfoto dengan latar belakang bangunan yang mengagumkan. Atau untuk mengambil angle lainnya kalian bisa mencoba melakukan pengambilan foto dari arah bawah yang dekat dengan kolam air di bawah jembatan.

Spot Foto MuseumMiniatur

Masuk ke ruangan musem kalian akan menjumpai berbagai ruangan kembali dengan aneka ragam koleksi museum yang berbeda-beda. Disini kalian bisa menemukan spot foto museum bersama dengan miniatur yang menggambarkan keadaan saat terjadinya bencana tersebut. Terdapat sangat banyak sekali miniatur yang dipajang di tempat-tempat kaca atau di pamerkan secara terbuka.

Masih banyak spot foto Museum Tsunami Aceh lainnya yang bisa kalian eksplor di tempat ini. Biaya masuk untuk mengunjungi museum juga terbilang sangat ramah di kantong. Kalian hanya cukup membayar Rp 5.000 sampai Rp 10.000 saja per orangnya. Maka kalian sudah bisa mengeksplor seluruh wilayah Museum dengan ribuan koleksi bersejarah ini.

informasi kuliner daerah : udonwiki.com

Sekian informasi menarik seputar spot foto museum Tsunami Aceh yang mungkin bisa menjadi inspirasi kalian saat mengunjungi tempat ini. Nantikan informasi spot foto menarik lainnya dari berbagai wisata di seluruh Indonesia hanya di Dankov-theme.com.

Spot Foto Masjid Raya Baiturrahman Yang Cantik dan Menawan

Spot Foto Masjid Raya Baiturrahman

Halo para sobat travellers, selamat datang di website Dankov-theme.com. Pada kesempatan kali ini kami akan menjelaskan tujuan dari laman website ini dibuat. Jadi pada laman website ini kami akan membagikan berbagai tips menggunakan kamera untuk mennghasilkan foto yang bagus dan menarik.

Selain itu kami juga akan merekomendasikan sejumlah spot-spot menarik yang ada di sebuah tempat wisata yang mungkin suatu saat kalian juga akan mengunjunginya. Kami disini hanya membagikan pengalaman pribadi kami berdasarkan ilmu yang dipelajari dan pengalaman yang kami jalankan selama di dunia fotografi.

Jadi apa yang kami sampaikan pada artikel-artikel nantinya seluruhnya adalah hasil hunting dan perjalanan kami mengunjungi berbagai tempat wisata yang cukup populer dan pastinya memiliki tempat yang indah untuk dijadikan sebagai spot untuk berswafoto.

Spot Foto Masjid Raya Baiturrahman

Baiklah pada kesempatan kali ini, kami akan mengajak kalian untuk mengunjungi Masjid Raya Baiturrahman yang berada di Kota Banda Aceh, Provinsi Aceh. Sedikit infomasi mengenai Masjid Raya Baiturrahman sebelum kita membahas spot foto yang menarik di tempat ini.

Masjid Raya Baiturrahman merupakan ikon kota Banda Aceh yang sudah berdiri sejak ratusan tahun yang lalu. Fungsi utama dari tempat ini tentu saja merupakan tempat ibadah bagi mayoritas umat muslim yang berada di Banda Aceh. Selain itu Masjid Raya Baiturrahman juga merupakan tempat wisata bersejarah dan juga merupakan saksi bisu terkait bencana Tsunami yang melanda Aceh pada tahun 2004 silam.

Tertarik membaca tempat wisata lainnya : eksplorewisata.com

Masjid Raya Baiturrahman berdiri pada sebuah kawasan yang sangat luas dengan arsitektur yang megah dan menawan. Seluruh area masjid dipenuhi dengan sentuhan granit bahkan pada lantai halamannya. Sementara itu juga terdapat sebuah kolam besar yang tepat berada di depan halaman masjid. Bangunan masjid sendiri dihiasi dengan warna putih yang membuatnya sangat elegant dan membuat siapa saja takjub melihatnya.

spot foto halaman Masjid Raya Baiturrahman

Spot foto Masjid Raya Baiturrahman yang pertama adalah kalian bisa memanfaatkan halaman masjid yang memiliki payung elektrik raksasa yang jarang ditemukan di tempat lain di Indonesia. Saat payung tersebut dalam kondisi terbuka kalian bisa berdiri diantara dua payung dan mengambil pose bersama keduanya. Cara kedua yang lebih estetik, kalian bisa mengambil foto kalian dari angle yang berbeda misalnya saja dengan menurunkan kamera kalian dan mengambil foto ke arah atas. Sehingga akan lebih memperjelas latar belakang payung raksasa dari masjid Raya Baiturrahman.

spot foto gerbang utama dari Masjid Raya Baiturrahman

Lokasi spot foto Masjid Raya Baiturrahman yang kedua yaitu pada bangunan gerbang depan masjid. Kalian bisa berdiri di depan gerbang tersebut dengan latar belakang Masjid yang terlihat jelas dan megah. Kalian bisa mencoba mengambil beberapa angle foto dengan menyesuaikan latar belakang yang kalian inginkan.

spot foto kolam Masjid Raya Baiturrahman

Informasi Kamera terbaik untuk berfoto : Kisi Kamera

Apabila kalian merasa kurang mendapatkan latar belakang Masjid Raya Baiturrahman dengan jelas. Mungkin kalian bisa maju sedikit dan mencoba spot foto Masjid Raya Baiturrahman berikutnya dengan memanfaatkan kolam cantik di tengah halaman. Jadi kalian cukup berdiri pada salah satu sisi kolam. Kemudian kamera kalian arahkan dengan angle yang sesuai. .

Spot foto malam hari Masjid Raya Baiturrahman

Terakhir kalian bisa mengunjungi Masjid Raya Baiturrahman pada malam hari dan kalian akan menemukan spot berfoto yang sangat luar biasa dengan cahaya indah yang ditampilkan pada seluruh area masjid. Terutama pada bangunan utama masjid yang dihiasi dengan cahaya lampu yang sangat cantik. Serta seluruh area lainnya juga akan menghasilkan cahaya yang semakin menambah indah foto kamu.

Baca juga wisata pantai di Kota Aceh : destinasipantai.com

Sekian informasi mengenai tempat wisata di Kota Banda Aceh yaitu ikon bersejarah Masjid Raya Baiturrahman dan juga rekomendasi spot foto yang bagus di sana. Nantikan informasi menarik lainnya seputar tempat wisata dan spot foto yang cantik dan menarik pastinya. Hanya di Dankov-theme.com.